Gubernur Olly Hadiri Kenaikan Yesus Kristus di Gereja GMIM AnugerahToiliang Kakas I

MINAHASA, sulutexpress.com-“Saya berkomitmen untuk terus membangun Sulawesi Utara, Yesus telah bangkit dengan itu mari kita terus bersemangat untuk membangun sulut.”

Hal ini diungkap Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey saat menghadiri ibadah Hari kenaikan Yesus Kristus di gereja GMIM Anugerah Toiliang Kakas I Minahasa, Kamis (10/05/2018).

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Olly mengajak kepada seluruh komponen masyarakat Sulut, baik antar sesama pemerintah maupun masyarakat untuk tetap bersinergi dan tetap menjaga toleransi bersama dalam membangun Sulut agar lebih baik lagi.

Gubernur Olly juga menyampaikan dalam membangun daerah dan jemaat, harus ada kerjasama antara pemerintah provinsi dan kabupaten kota agar pembangunan akan berjalan selaras dan baik.


Dan dikhususkan untuk umat Kristiani, Gubernur mengatakan bahwa gereja sebagai umat Allah memang dibutuhkan dalam menjalankan roda pemerintah di daerah, oleh karena itu, gereja tetap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjaga kehidupan yang harmonis, rukun, dan tetap berintegritas dalam kehdiupan sosial, termasuk dengan umat beriman dari agama lain.

Disamping itu Gubernur juga mengajak masyarakat untuk lebih cerdas dalam menanggapi segala bentuk berita di media sosial. Masyarakat Sulut harus menolak berita hoax agar kehidupan damai antar sesama masyarakat dapat terus terjaga di Sulut. Masyarakat harus mampu mempertahankan predikat Sulut sebagai daerah dengan toleransi tertinggi di Indonesia. (RFJS)

 1,032 total views,  2 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *