Bank SulutGo Optimis, Sebelum Akhir Tahun Dana BPE Akan Tersalur Semua
SULUT, sulutexpress.com-Gubernur Sulawesi Utara Definity Olly Dondokambey (OD) sebelum cuti kampanye selalu memberikan informasi kepada masyarakat untuk meminjam modal usaha ke Bank Sulut Gorontalo (SulutGo).
Hal ini terkait dengan dana pinjaman Bantuan Perbaikan Ekonomi (BPE) ditengah Pademik Covid-19 sejumlah Rp 1 Trilliun dimana hanya diberikan kepada 7 Bank Pembangunan Daerah (BPD) se Indonesia dan Bank SulutGo termasuk salah satunya.
Sebelumnya, pada pertengahan September lalu, saat pemberian sertifikat di Desa Tambala Kabupaten Minahasa, Olly mengatakan bahwa bantuan tersebut untuk membantu usaha warga.
“Di tengah pandemi covid ini, bantuan dana pinjaman usaha ini sangat penting untuk membantu usaha warga. Jadi kalau ingin pinjaman modal usaha bisa datang ke Bank Sulut,” katanya.
Adapun Kamis (15/10/2020), dari pihak Bank SulutGo Direktur Kepatutan Bank SulutGo Revino Pepah mengatakan bahwa bantuan dana BPE sudah mulai tersalur.
“Sudah Rp.400 miliar lebih yang telah tersalurkan untuk berbagai jenis usaha. Kami optimis sebelum akhir tahun sudah tersalur semua,” ungkap Pepah.
Namun Pepah mengingatkan bahwa dana bantuan tersebut langsung dari Kemenkeu RI yang harus dikembalikan.
(Rosok)
393 total views, 2 views today