Dinsos-PMD Minut Sementara Salurkan PKH dan Bansos, Begini Imbauan Kadis Pusungulaa…
MINUT, sulutexpress.com – Guna memutus rantai penularan Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Minahasa Utara (Minut), Dinas Sosial serta Pemberdayaan Masyarakat Desa (Dinsos-PMD) telah melakukan langkah strategis.
Seperti penyaluran Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Sosial (Bansos) kepada masyarakat yang sudah memiliki kartu, dimana saat ini penyaluran tersebut sementara dilakukan Dinsos-PMD Kabupaten Minut.
Demikian diutarakan Kepala Dinsos-PMD Kabupaten Minut, Alpret Pusungulaa, saat diwawancarai Wartawan Sulutexpress.com, Rabu (8/4/2020), di ruang kerjanya.
“PKH dan Bansos ini disalurkan bagi yang sudah menerima kartu, dimana penyaluran tersebut sementara kita laksanakan, bahkan itu sudah direalisasikan dari Bulan Januari Tahun 2020,” ucap Kadis Alpret Pusungulaa.
Diungkapkannya, saat ini ada ketambahan 600 Kartu Penerima dan itu sudah disalurkan.
“Khusus Minut ada sekira 12 ribu keluarga penerima PKH dan sembako, jadi sebelumnya masyarakat itu menerima uang Rp150 ribu sekarang naik menjadi Rp200 ribu, sehingga ada ketambahan Rp50 ribu per Penerima,” terang Pusungulaa.
Sehubungan dengan itu, dia meminta masyarakat untuk mematuhi imbauan Pemerintah diantaranya tinggal di rumah dan menjauhi keramaian dalam memutus rantai penularan virus Corona.
‘Karena Pemerintah telah memberikan bantuan tersebut, saya mengimbau dan berharap kepada masyarakat untuk mematuhi instruksi Pemerintah seperti tinggal di rumah dan menjauhi keramaian, agar masyarakat tidak mudah tertular oleh virus Covid-19 maka sebaiknya masyarakat jangan keluar rumah dan seharusnya memang tinggal di rumah, apalagi Pemerintah sudah memberikan jaminan,” tutupnya.
(Egen)
1,476 total views, 2 views today