Isteri Menhub Buka Pelatihan di Likupang Minut, Clay : Beri Keuntungan Bagi Pelaku Usaha

MINUT, sulutexpress.com – Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Minut, Clay JH Dondokambey SSTP MAP, menghadiri dan mensupport penuh kegiatan pengabdian masyarakat melalui Pelatihan Wirausaha Baru Bagi Para Pengrajin Pada Daerah Wisata Likupang dan sekitarnya di Hotel Casabaio Likupang Timur, Selasa (6/10/2020).

Ketua Bidang Wirausaha Baru Dekranas Hariati Endangsri Budi Karya Sumadi
Pjs Bupati Minut Clay JH Dondokambey SSTP MAP Hadir Dalam Kegiatan Tersebut

Seperti diketahui, acara ini digagas oleh Kementerian Perhubungan bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Pemerintah Provinsi Sulut, Dekranas Daerah Sulut, Pemerintah Provinsi Sulut, Pemerintah Kabupaten Minut dan Dekranasda Minut.

Pjs Bupati Clay menyatakan dukungannya atas terselenggaranya kegiatan ini, dirinya pun mengapresiasi Dekranas karena sudah memilih Likupang, Kabupaten Minut, sebagai lokasi pelatihan tersebut.

“Kita menssuport penuh dukungan ini, karena bisa memberi keuntungan bagi pelaku usaha di Minut khususnya juga di kawasan wisata Likupang. Saya berterima kasih pada Dekranas yang sudah memilih Likupang Minut sebagai lokasi pelatihan,” kata Clay.

Sementara itu, Ketua Bidang Wirausaha Baru Dekranas, Ny Hariati Endangsri Budi Karya Sumadi, saat membuka acara tersebut mengatakan, tujuan kegiatan pelatihan wirausaha baru ini untuk menciptakan pelaku usaha di daerah wisata Likupang Minahasa Utara dan meningkatkan perekonomian daerah.

“Diharapkan kegiatan ini bisa mencetak juragan baru di daerah ini,” kata Endangsri yang merupakan isteri Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

Pada kegiatan ini dilakukan pemasangan tanda peserta yang disaksikan langsung Ketua Bidang Wirausaha Baru Dekranas, Ny Hariati Endangsri Budi Karya Sumadi dan para tamu undangan, dirangkaikan sesi foto bersama di Hotel tersebut dengan latar pantai Likupang.

Turut hadir Ny Tyas Fatoni, S.Sos MSi, Ny Ivon Silangen Lombok , Ny Silvya Dondokambey Tambelu ST dan lainnya serta Pjs Bupati Minut Clay JH Dondokambey SSTP MAP.

(Egen)

 6,403 total views,  1 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *