Minut Tambah 1 Positif Corona, Pria Asal Kecamatan Dimembe
MINUT, sulutexpress.com – Kabupaten Minahasa Utara (Minut) kembali mencatatkan penambahan satu kasus terkonfirmasi Positif Coronavirus Disease 2019 (Covid-19), Rabu (10/6/2020) kemarin.
Kepala Dinas (Kadis) Kesehatan Kabupaten Minut, dr James Harly Sompotan MKes, mengatakan penambahan satu orang terkonfirmasi Positif Covid-19 berasal dari Kecamatan Dimembe.
“Bertambah satu orang terkonfirmasi Positif Covid-19, Kasus 543 Pria 37 tahun asal Kecamatan Dimembe screening Dinkes Sulut, Pasien ini sudah diumumkan Jubir Gugus Tugas Covid-19 Pemprov Sulut, Rabu (10/6/2020) kemarin,” pungkas dr Sompotan, kepada Wartawan Sulutexpress.com, Kamis (11/6/2020).
Dia mengimbau kepada masyarakat untuk tidak panik, tetap waspada, dan mengikuti cara mencegah penyebaran wabah Covid-19 tersebut.
“Menjaga daya tahan tubuh agar tidak drop, cuci tangan pakai sabun di air yang mengalir selama 20 detik, hindari tempat keramaian, segera memeriksakan diri jika batuk dan demam berkepanjangan, wajib menggunakan masker bedah untuk tenaga medis dan masker kain untuk umum,” imbau dr Sompotan sembari menambahkan untuk hotline Covid-19 Kabupaten Minut dapat menghubungi nomor 081283009045.
Diketahui Kecamatan Dimembe sudah mengoleksi 4 terkonfirmasi Positif aktif dirawat, total Positif Covid-19 di Kabupaten Minut mencapai 25 kasus dengan rincian konfirmasi positif yang dirawat 20 orang, sembuh 3 orang, meninggal dunia 2 orang yang tersebar di 8 Kecamatan :
- Kecamatan Talawaan : Positif 4 (1 Dirawat, 2 Sembuh, 1 Meninggal).
- Kecamatan Kema : Positif 1 (1 Sembuh).
- Kecamatan Kalawat : Positif 5 (5 Dirawat).
- Kecamatan Likupang Barat (Likbar) : Positif 4 (4 Dirawat).
- Kecamatan Dimembe : Positif 4 (4 Dirawat).
- Kecamatan Airmadidi : Positif 4 (4 Dirawat).
- Kecamatan Kauditan : Positif 2 (2 Dirawat).
- Kecamatan Likupang Timur (Liktim) : Positif 1 (1 Meninggal).
(Egen)
2,380 total views, 2 views today