Sampai Saat Ini Sulut Masuk 15 Besar Kasus Covid 19 Terbanyak Di Indonesia

SULUT, Sulutexpress.com – Data terupdate pasien terinfeksi corona (COVID-19) di Indonesia, adalah 24.538 kasus akumulatif, dengan rincian sembuh 6.240 kasus, meninggal dunia 1.496 kasus, dalam perawatan 16.802 kasus berdasarkan update hingga Kamis (28/5/2020) pukul 15.59 WIB.

Terdata berdasarkan Kasus positif Corona di Indonesia menyebar di 34 provinsi dengan kasus terbanyak di DKI Jakarta.

Di Indonesia pertama kali mengkonfirmasi kasus COVID-19 pada Senin 2 Maret lalu.

Saat itu, Presiden Joko Widodo mengumumkan ada dua orang Indonesia positif terjangkit virus Corona yakni perempuan berusia 31 tahun dan ibu berusia 64 tahun.

Kasus pertama tersebut diduga berawal dari pertemuan perempuan 31 tahun itu dengan WN Jepang yang masuk ke wilayah Indonesia.

Pertemuan terjadi di sebuah klub dansa di Jakarta pada 14 Februari.

Sesuai data Gugus Tugas COVID-19 Pusat, sampai Kamis (28/5/2020), Sulawesi Utara (Sulut) berada di posisi ke 13 se-Indonesia dengan 297 kasus.

Dengan perincian kasus sembuh mencapai 38 kasus dan meninggal 34 kasus.

Berikut perincian 5 provinsi dengan jumlah kasus terbanyak:

– DKI Jakarta: 7001, sembuh 1702, meninggal 509
– Jawa Timur: 4313, sembuh 548, meninggal 334
– Jawa Barat: 2181, sembuh 586, meninggal 142
– Sulawesi Selatan: 1427, sembuh 520, meninggal 68
– Jawa Tengah: 1336, sembuh 276, meninggal 70

 718 total views,  1 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *