Status Covid 19 Manado Bertambah 30, Jadi Kasus Terbanyak
SULUT, Sulutexpress.com -Jubir (Juru Bicara) Gugus Tugas Covid-19 Provinsi, dr Steaven Dandel MPH melalui Video Conference menyampaikan bahwa jumlah kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 bertambah 30 kasus pada hari ini, Kamis (21/05/2020).
Dengan ketambahan 30 kasus, maka saat ini di Sulut terdapat 180 Kasus Positif Covid-19 (dibanding hari Rabu, 20/05/2020, yang tercatat150 kasus).
Jubir Gugus Tugas Provinsi inipun mengajak masyarakat untuk tetap patuhi imbauan pemerintah demi mencegah penyebaran Covid-19 di daerah ini.
“Mari kita patuhi imbauan pemerintah demi mencegah penyebaran wabah Covid-19. Karena hingga saat ini, virus corona belum berakhir,” ujar dr Dandel.
Dia pun merinci 30 Kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 sebagai berikut;
Kasus 151: Perempuan 53 tahun asal Minahasa. Merupakan pelaku perjalanan aktif Minahasa-Manado, juga pedagang di Pasar Pinasungkulan Manado. Pasien sudah MENINGGAL tanggal 12 Mei.
Kasus 152: Laki-laki 10 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 68.
Kasus 153: Perempuan 45 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 51.
Kasus 154: Laki-laki 53 tahun asal Minahasa. Sebelumnya berstatus PDP di RS swasta.
Kasus 155: Perempuan 53 tahun asal Tomohon. KERT dari Pasien 73.
Kasus 156: Laki-laki 17 tahun asal Tomohon. Sebelumnya berstatus ODP di RS swasta.
Kasus 157: Perempuan 50 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 158: Laki-laki 63 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 159: Perempuan 75 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 160: Perempuan 37 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 161: Laki-laki 66 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 162: Laki-laki 7 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 163: Perempuan 38 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 71.
Kasus 164: Perempuan 35 tahun asal Manado. Sebelumnya berstatus PDP di RS swasta
Kasus 165: Laki-laki 43 tahun asal Manado. Sebelumnya berstatus PDP di RS swasta.
Kasus 166: Laki-laki 57 asal Minahasa Selatan. Sebelumnya berstatus PDP di RS Kandou.
Kasus 167: Laki-laki 22 tahun asal Minahasa Utara. Sebelumnya berstatus PDP di RS swasta.
Kasus 168: Perempuan 16 tahun asal Manado. Sebelumnya berstatus PDP di RS Kandou.
Kasus 169: Perempuan 52 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 56.
Kasus 170: Laki-laki 61 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 56.
Kasus 171: Perempuan 59 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 56.
Kasus 172: Perempuan 27 tahun asal Manado. KERT dari Pasien 51.
Kasus 173: Perempuan 26 tahun asal Minahasa Utara. PDP.
Kasus 174: Laki-laki 52 tahun asal Manado. PDP.
Kasus 175: Laki-laki 58 tahun asal Sangihe berdomisili di Manado. PDP.
Kasus 176: Laki-laki 59 tahun asal Manado. Sebelumnya berstatus PDP.
Kasus 177: Laki-laki 36 tahun asal Manado. Pasien MENINGGAL tanggal 20 Mei.
Kasus 178: Perempuan 49 tahun asal Manado. Pasien MENINGGAL tanggal 20 Mei.
Kasus 179: Perempuan 41 tahun asal Minahasa Selatan. Sebelumnya berstatus PDP di RS Kandou.
Kasus 180: Perempuan 35 tahun asal Manado.
Sementara ODP saat ini mencapai 144 orang, dan PDP 151 orang. Dari 180 Positif saat ini, dinyatakan telah sembuh 31 orang, 12 orang meninggal dan 137 orang masih dirawat
537 total views, 1 views today