Olly Saksikan Uji Coba Paraglidin di Bukit Tetempangan Koha
Minahasa, sulutexpress-Sulut terus memoles wajahnya, keindahan alam yang tadinya belum mendapat perhatian dari pemerintah, sekarang sedang di benahi. Kemolekan alam Sulut yang dulu tersembunyi satu persatu mulai terlihat.
Dengan kemajuan parawisata Sulut yang maju pesat akhir-akhir ini menambah semangat pemerintahan daerah untuk menonjolkan destinasi alam masing-masing wilayah yang memang menakjubkan.
Seperti tempat Wisata di desa Koha Kabupaten Minahasa yaitu Bukit Tetempangan yang memiliki keindahan luar biasa berada di antara puncak-puncak bukit yang ada di Sulut.
Gubernur Olly Dondokambey beserta unsur Forkopimda meninjau langsung wisata terpadu tersebut atas undangan Wakil Ketua DPRD Sulut, Wenny Lumentut, Senin (12/09).
Olly dalam sambutannya mengatakan bahwa objek wisata ini merupakan areal destinasi wisata yang menonjolkan ciri khas daerah ini yang perlu kita jaga dan lindungi.
“Ini merupakan aset daerah yang perlu kita lestarikan demi kemajuan pariwisata Sulut,” ujar Olly sembari menambahkan bahwa Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara bakal support infrastruktur dan sarana prasarana demi kemajuan pariwisata di daerah ini.
“Infrastruktur perlu dibenahi biar wisatawan lokal dan manacanegara yang berkunjung di tempat ini dapat merasa aman dan nyaman untuk menikmati keindahan dan panorama alam ciptaan Tuhan,” ungkap Olly.
Pada kesempatan itu juga, Olly menyaksikan uji coba Paragliding untuk memeriahkan Festival Internasional piala Gubernur di Bukit Tetempengan tersebut.
825 total views, 1 views today